1 C
New York
Kamis, Desember 7, 2023
BerandaAdvertorialPentingnya Pola Asuh Orang...

Pentingnya Pola Asuh Orang Tua Ke Anak, Upaya Hindari Kekerasan

Ilustrasi orangtua sedang mengasuh anak. (Ist)

Timeskaltim.com, Balikpapan – Sudah menjadi tugas orangtua untuk mendidik anaknya. Hal itu pun diamini oleh Kepala UPTD Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Balikpapan, Esti Santi Pratiwi. Dia mengimbau agar orangtua bisa memberi pola asuh terbaik ke anak. Tujuannya untuk mencegah anak jadi korban kekerasan seksual. 

“Perkembangan globalisasi digital yang kian sudah luar biasa ini sangat berpengaruh pada perkembangan anak terhadap kebebasan bermain handphone juga harus dibatasi. Dalam artian tetap relasi penguasa kepada orangtua,” ungkap Esti, Senin (5/12/2022).

Menurut Esti, ponsel pintar bisa diibaratkan sebagai jendela dunia maya. Seluruh informasi bisa diakses dengan mudah dan butuh waktu singkat itu. Jika anak tak diawasi saat mengakses ponsel dan internet, maka bisa berakibat buruk. Salah satunya, anak bisa mencari cara untuk mengakses situs porno atau mempraktikkan tindak kejahatan yang beredar di media sosial. 

Tak hanya itu, orangtua juga dituntut untuk bisa memberi perhatian yang cukup bagi anak. Contohnya, jangan menggunakan intonasi tinggi ketika menasehati kepada anak. Termasuk mengajarkan anak terkait tata krama. Seperti mengucapkan terima kasih dan meminta maaf jika berbuat salah. 

“Orangtua jangan malu ucapkan kata terima kasih, maaf dan sebagainya ucapan kasih sayang. Berilah sentuhan kepada anak, karena pola asuh ini sumber dari permasalahan yang ada,” lanjutnya. 

Sebagai informasi, mengacu pada data per Oktober 2022 dari DKP3A Kalrim, ada 62 kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak. Jumlah itu meningkat dibanding September 2022 yakni ada 56 kasus. 

Dari jumlah itu, tercatat 38 kasus dialami anak perempuan usia 0-18 tahun, 16 kasus dialami perempuan dewasa, dan 8 kasus dengan korban anak laki-laki usia 0-18 tahun. (Gan/adv/DKP3A Kaltim)

Print Friendly, PDF & Email

Most Popular

error: Content is protected !!